SAMBAL GORENG TEMPE WITH UDANG REBON
RESEP KITA - Halo sahabat RK berjumpa lagi nih, dipertemuan kali ini Admin kita mbak Lily Maskoer ingin berbagi lagi nih resep anti gagal. Ini adalah makanan yang menggunakan bahan dasar tempe dan udang rebon, maka dari itu mbak Lily memberinya nama "Sambal Goreng Tempe With Udang Rebon" Sangat cocok nih buat menu makanan sehari-hari dirumah sahabat, apalagi untuk yang suka pedas waduuh mantap deh pokoknya. Silahkan langsung saja disimak resepnya sahabat.
SAMBAL GORENG TEMPE WITH UDANG REBON
By : lily maskoer
Bahan-bahan :
Bumbu halus :
Cara Membuat :
SAMBAL GORENG TEMPE WITH UDANG REBON
By : lily maskoer
Bahan-bahan :
- 1 keping tempe ukuran besar potong dadu lalu goreng seperti biasa
- 3 buah cabe hijau potong bulat
- 3 buah cabe merah besar potong bulat
- Udang rebon segenggam
Bumbu halus :
- Cabe merah keriting 8 buah
- Tomat 1 buah
- Bawang merah 5 siung
- Bawang putih 3 siung
- Terasi abc 1 buah
- Semua bahan di blender halus
Cara Membuat :
- Tumis bumbu halus hingga wangi..dengan api sedang
- Masukkan garam gula dan penyedap rasa
- Masak bumbu hingga matang masukkan udang rebon dan cabe merah + hijau
- Adukrata hingga udang dan cabe layu...
- Masukkan tempe ..
- Aduk hingga tercampur rata koreksi rasa ..
- Matikan api.
Cukup sekian dulu resepnya ya sahabat, jangan lupa like, share dan subscribenya. sampai jumpa lagi di RESEP KITA selanjutnya semoga resep tadi dapat bermanfaat untuk para sahabat sekalian..