Resep Mie Goreng

Resep Mie Goreng - saat ini mungkin sedang anda butuhkan buktinya saat ini sedang kesana kemari untuk mencari info lengkapnya. Untuk jenis mie yang satu ini memang patut di acungi jempol rasa enaknya, dengan bahan-bahan yang sederhana namun jika diolah dengan cara yang benar maka akan menjadi sangat special. Jujur saja saya sendiri hampir setiap hari makan mie goreng karena bahan-bahannya sudah tersedia dirumah jadi tinggal bikinnya saja. Pembuatannya juga simple dan tidak membutuhkan waktu yang lama, jadi ini mie goreng jawa ini salah satu pilihan alternatif buat yang ingin cepat saji.


Resep Mie Goreng



Pada setiap daerah di Indonesia pasti banyak macamnya dari mie goreng special, namun kali ini RESEP KITA lebih tertarik untuk mengulas asal jawa. Sangat enak jika anda menyantap mie ini dengan irisan ayam goreng pasti ranya tambah maknyus deh. Nah tak perlu banyak cincong lagi deh, saya tahu anda juga sudah tidak sabar untuk mengetahui pembuatannya dan ini dia.

Bahan Mie Goreng :
  • 1 butir telur
  • 3 batang daun seledri, iris halus
  • Minyak goreng secukupnya
  • Bawang Merah Goreng
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • Kecap manis, sesuai selera
  • Daun sawi secukupnya
  • 1 bungkus mie telur
  • 100 gram udang galah, kupas

Bumbu Halus Mie Goreng :



  • 3 butir kemiri utuh, sangarai
  • 1 sdt garam
  • 3 butir bawang putih
  • 14 butir merica bulat
  • 4 butir bawang merah

Bahan Pelengkap Mie Goreng :


  • Kerupuk
  • Sosis ataupun pentol bakso
  • Bawang goreng
  • Telur rebus yang di iris/belah
  • Daging ayam goreng yang di iris.

Cara membuat Mie Goreng :


  1. Rebus mie hingga matang lalu tiriskan, kemudia lumuri dengan 2-3 minyak lalu aduk rata.
  2. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan telur, orak arik hingga matang.
  3. Masukkan udang galah dan sawi hingga setengah layu baru masukkan mie
  4. Tambahkan potongan seledri dan daun bawang. Aduk hingga merata.
  5. Tambakan kecap sesuai selera dan bumbui dengan garam secukupnya, aduk hingga rata.
  6. Masak hingga benar-benar tercampur rata dan anda rasa sudah matang lalu matikan api.

Begitulah resep mie goreng enak yang bisa saya ajarkan untuk anda semuanya. Pokoknya mudah deh asalkan anda menyiapkan bahan tersebut sesuai yang disebutkan dan mengikuti langkah demi langkahnya pasti bisa. Langsung praktekin aja ya..

Cukup sekian dulu resepnya ya sahabat, jangan lupa like, share dan subscribenya. sampai jumpa lagi di RESEP KITA selanjutnya semoga resep tadi dapat bermanfaat untuk para sahabat sekalian..