Membuat Sossis Bakar Yang Enak

Membuat Sossis Bakar Yang Enak - Sahabat.. sosis adalah suatu makanan yang terbuat dari daging cincang, lemak hewan, terna dan rempah, serta bahan-bahan lain. Sosis umumnya dibungkus dalam suatu pembungkus yang secara tradisional menggunakan usus hewan, tapi sekarang sering kali menggunakan bahan sintetis, serta diawetkan dengan suatu cara, misalnya dengan pengasapan. Pembuatan sosis merupakan suatu teknik produksi dan pengawetan makanan yang telah dilakukan sejak sangat lama. Di banyak negara, sosis merupakan topping populer untuk pizza. Sosis terdiri dari bermacam-macam tipe, ada sosis mentah dan juga sosis matang.

MEMBUAT SOSSIS BAKAR YANG ENAK
By : Resep Kita


Bahan - bahan Sossis Bakar :
  • Siapkan 5 buah sosis ayam atau sapi (siap diolah, beli bungkusan pilih yang memiliki komposisi aman dikonsumsi dan berlabel halal)
  • Siapkan 1/2 buah bawang bombay
  • Siapkan 3 sdm saus barbeque
  • Siapkan 2 sdm saus sambal
  • Siapkan 1 siung bawang putih ( cincang halus )
  • Siapkan 1/4 sdt merica bubuk
  • Siapkan 1 sdt mustard
  • Siapkan 2 sdm mentega
  • Bahan Pelengkap Cara Membuat Sosis Bakar :
  • Kentang goreng (sudah jadi) secukupnya
  • Saus sambal atau saus tomat atau mayonaise (cocol,bila suka)
Cara Membuat Sossis Bakar :
  1. Masukkan mentega kedalam wajan diatas api sedang kemudian dilelehkan
  2. Kemudian masukkan bawang bombay yang sudah di iris tipis memanjang dan bawang putih yang sudah dicincang halus, tumis hingga layu dan tercium aroma harum.
  3. Selanjutnya masukkan saus barbeque dan saus sambal kedalam bumbu yang ditumis tadi, aduk hingga rata.
  4. Lalu tambahkan merica bubuk dan mustard, aduk hingga rata.
  5. Selanjutnya masukkan sosis (yang sudah di iris pinggirnya namun jangan sampai putus) kedalam bumbu sambil sedikit diaduk tunggu hingga sosis sampai sedikit mengembang dan matang, angkat dan tiriskan.
  6. Kemudian siapkan panggangan atau arang yang akan digunakan untuk membakar sosis.
  7. Ambil sosis satu persatu, letakkan diatas pemanggang yang sudah disiapkan, lalu bakar hingga warna sosis kecoklatan dan bau harum (bolak-balik sosis agar tidak gosong kena bara api), angkat tiriskan.
  8. Sajikan sosis diatas piring saji, lengkapi dengan kentang goreng dan saus atu mayonaise untuk cocolan kentang dan sosisnya. 
  9. Sosis Bakar Saus Barbeque siap dinikmati.
Terimakasih atas kunjungannya yah sahabat RESEP KITA semoga bermanfaat. Sampai jumpa lagi di resep selanjutnya..