RESEP PASTEL ISI ONCOM
Assalam'alaikum
Selamat malam bunda..Biasa umumnya pastel isi kentang, wortel, bihun tetapi kali ini saya mau coba isi oncom..ternyata enak juga buntik silahkan coba resep pastel isi oncom dibawah ini
RESEP PASTEL ISI ONCOM
By : Mamanya Riva
BAHAN RESEP PASTEL ISI ONCOM :
CARA MEMBUAT PASTEL ISI ONCOM :
Cukup sekian dulu resep pastel isi oncomnya ya sahabat, jangan lupa like, share dan subscribenya. sampai jumpa lagi di RESEP KITA selanjutnya semoga resep tadi dapat bermanfaat untuk para sahabat sekalian..
Selamat malam bunda..Biasa umumnya pastel isi kentang, wortel, bihun tetapi kali ini saya mau coba isi oncom..ternyata enak juga buntik silahkan coba resep pastel isi oncom dibawah ini
RESEP PASTEL ISI ONCOM
By : Mamanya Riva
BAHAN RESEP PASTEL ISI ONCOM :
- 150 gr tepung terigu
- 50 ml air es
- 1 butir telur, kocok lepas
- 1/2 sdt garam
- 50 gr margarin, lelehkan
- 1 buah oncom, remas-remas
- 2 butir telur rebus, potong-potong
- Cabe rawit utuh
- Daun bawang dan seledri, iris-iris
- 3 buah bawang putih
- 4 buah bawang merah
- Cabe merah,selera
- 1 cm kencur
- Daun salam
CARA MEMBUAT PASTEL ISI ONCOM :
- Untuk bahan isi Tumis bumbu halus hingga matang,lalu masukkan oncom aduk2 beri garam,gula dan penyedap bila suka,kemudian masukkan daun bawang dan seledri serta cabe rawit utuh masak hingga matang. angkat, sisihkan.
- Untuk bahan kulit Campur terigu, air es, telur dan garam aduk dengan ujung jari hingga jadi butiran halus. Lalu masukkan margarin leleh sedikit demi sedikit sambil terus diaduk dengan tangan.
- Uleni hingga lembut dan mudah dibentuk, pasang pengiling mie (bisa juga pake botol bekas sirup),gilas adonan setebal 1/4 cm lalukan hingga adonan habis.
- Lalu kemudian cetak bentuk bundar dengan mengunakan ring ( bisa dg alat tutup yang berbentuk bulat),kira2 bundarannya bergaris tengah 10 cm,sisihkan
- Kemudian ambil selembar kulit,taruh 1-2 sendok makan adonan isi dan 1 potong telur ditengahnya,lipat setengah lingkaran,rapatkan lalu pinggirnya dibuat dengan cara memilinnya.Lakukan hingga habis.
- Panaskan minyak yang banyak,goreng pastel secara bertahap hingga kekuningan,Angkat.
Cukup sekian dulu resep pastel isi oncomnya ya sahabat, jangan lupa like, share dan subscribenya. sampai jumpa lagi di RESEP KITA selanjutnya semoga resep tadi dapat bermanfaat untuk para sahabat sekalian..