Cara Memasak Rica rica ayam telur puyuh kuah pedas manis

assalamu'alaikum bunda bunda cantik.. :) . Rica rica ayam telur puyuh kuah pedas manis. Bingung ,dan bosan makan ayam yg seperti biasa biasa , coba2 buat rica2 eh bisa juga ternyata....yummi silakan dicoba......

Rica rica ayam telur puyuh kuah pedas manis
By : Bunda Hawa Nasa



Bahan - bahan :

  • 3 Bawang Putih
  • 6 Bawang Merah
  • 1/2 jahe
  • 20 Cabe rawit merah dan hijau
  • Bumbu tambahan
  • 2 batang Lengkuas
  • 3 helai Daun salam
  • 1 ekor ayam utuh
  • 1/4 kilo telur puyuh
  • Bawang bombai
  • kecap manis
  • garam

Cara Membuat : 

  1. Cabe + Bawang Merah + Bawang putih + jahe ditumbuk kasar saja
  2. Tumislah bumbu yang sudah ditumbuk tersebut hingga wangi. 
  3. Setelah itu tambah kan lengkuas + daun salam, jangan lupa lengkuas nya digeprak terlebih dahulu jangan lupa tambah kan garam secukupnya dan kecap manis 1 sendok makan
  4. Masukkan ayam yang sudah kita rebus sebelum nya + telur puyuh nya
  5. Tumis hingga matang, setelah itu tambah kan kuah nya dengan kuah kari ayam, tambahkan garam secukupnya tutup kembali tunggu beberapa saat hingga matang
  6. Setelah ayam matang angkat dan lakukan plating, makanan siap dihidangkan kan,

Cukup sekian dulu resepnya ya sahabat, jangan lupa like, share dan subscribenya. sampai jumpa lagi di RESEP KITA selanjutnya semoga resep tadi dapat bermanfaat untuk para sahabat sekalian..